SEJARAH APPLE DARI DULU HINGGA SEKARANG

apple
apple


SEJARAH APPLE DARI DULU HINGGA SEKARANG


Hai sobat ladangtekno

kali ini mimin ingin membagikan sejarah perusahaan yaitu SEJARAH APPLE DARI DULU HINGGA SEKARANG. Siapa yang tidak tahu dengan Apple yang merupakan salah satu perusahaan elektronik terbesar di dunia. Apple terkenal dengan PC, Tablet dan Smartphonenya yaitu Macbook, Ipad dan Iphone, ada juga seri desktop yaitu Imac dan jam tangan pintar yaitu Apple Watch.

Lalu bagaimanakah perjalanan Apple dari sebuah perusahaan kecil hingga menjadi sampai seperti sekarang ini, mari langsung simak dibawah ini.

Apple merupakan sebuah perusahaan yang memiliki kantor pusat di Cupertina, California, Amerika Serikat. Apple didirikan pada tahun 1976 oleh Steve Jobs, Steve Wozniak dan Ronald Wayne. Steve Wozniak adalah seorang hacker elektronik yang bekerja di Hewlett-Packard pada tahun 1975 dan bersama dengan steve jobs membuat sebuah video game untuk perusahan Atari.
Steve Jobs
Steve Jobs

steve wozniak
steve wozniak

Ronald Wayne
Ronald Wayne

Perusahaan ini didirikan untuk mengembangkan dan menjual PC Apple yang dibuat oleh Steve Wozniak. Steve jobs dan Steven Wozniak merupakan teman lama, Tahun 1975 sebelum Apple didirikan. Steve Wozniak menghadiri pertemuan club komputer yang diberi nama Homebrew Computer Club. Ketika MOS Technology menciptakan chip 6502 tahun 96 dengan harga yang terbilang untuk sebuah processor pada saat itu yaitu seharga USD 20, Wozniak membuat sebuah veris dasar untuk chip dair MOS tersebut dan wozniak mulai mendesain komputer untuk menjalakannya.  Wozniak berhasil menciptakan komputer yang kemudian dibawa ke pertemuan Homebrew Computer Club dan memamerkan produknya disana, disana Wozniak dan Jobs kembali bertemu dan Jobs tertarik dengan kompuer yang diciptakan oleh Wozniak untuk dikomersialikasikan.

APPLE I
Apple I pertamakali dibuat oleh Wozniak dan Jobs dan dijual ke toko komputer dengan nama The Byte Shop, namun the Byte Shop hanya tertarik untuk membeli komputer dengan paket lengkap dan pemilik toko tersebut Paul Terrel, Berniat membeli komputer tersebut dengan harga USD 500 pada saa itu. Salah satu kelebihan dari komputer yang dikembangkan oleh Wozniak adalah menggunakan TV sebagai monitornya, karena pada masa itu belum ada satupun komputer yang memiliki monitor. Apple I hanya mampu menampilkan teks dengan kecepatan 60 karakter perdetik. Pemilik toko The Byte Shop kemudian berhasil memaksa Wozniak untuk mendesain sebuah media penyimpanan dalam bentuk kaset dengan kecepatan 1200bit/s.

Apple memang merupakan komputer sederhana pada saat itu dan kompleksitasnya masih dibawah dari komputer yang sudah ada saat itu, namun yang menjadikan komputer ini banyak mendapat perhatian adalah karena komputer ini dapat diproduksi dengan menggunakan komponen yang lebih minim dibanding dengan kompetitornya pada saat itul. Dengan segala perjuangan dan trik yang dilakukan oleh jobs, Wozniak dan dibantu oleh seorang teman Ronald Wayne akhirnya berhasil merakit komputer Apple I sesuai dengan keiingin nan Paul Terrel dan Apple I berhasil djual ke toko The Byte Shop sebanyak 200 unit sesuai dengan perjanjian

APPLE II
Tahun 1977 Apple II diperkenalkan di West Coast Computer Faire. Perbedaan Apple II dari Apple I adalah pada tampilan monitornya, Apple I memiliki monitor yang hanya dapat menampilkan teks saja dan tidak dapat menampilkan gambar sedangkan Apple II sudah dapat memberikan tampilan gambar hingga dapat menampilkan warna pada monitor. Jobs menginginkan Apple II harus dapat dijalankan oleh pengguna tanpa memasang perangkat apapun lagi pada komputer. jobs menyadari untuk mengembangkan komputer dengan kemampuan dapat langsung dinyalakan pada saat itu akan memakan banyak biaya, sehingga membuat jobs mulai mencari pendanaan. Teman mereka Wayne sedikit ragu dengan ide tersebut akibat dari kegagalan yang pernah dialami empat tahun sebelumnya, sehingga ia memutuskan untuk keluar dari Apple. Jobs akhirnya mendapatkan pinjaman dari bank sebesaar USD 250.000 berkat jaminan dari Mike Markkula. Bersama dengan Markkula dan Wozniak, Jobs mendirikan Apple Computer pada tanggal 1 April 976. Tahun 1977 Apple akhirnya menjual Apple II. sampai dengan tahun 1980an komputer Apple II sudah terjual jutaan unit. beberapa jenis Apple II yang diproduksi adalah Apple IIe dan Apple IIgs.

Mike Markkula
Mike Markkula
APPLE III DAN LISA
Tahun 1980, Apple mendapatkan tantangan dalam menjalankan bisnisnya, yaitu dari IBM yang juga merupakan perusahaan ternama yang melakoni bisnis komputer pribadi atau PC. IBM yang menggunakan OS DOS yang diperoleh dari licensi Microsoft mendapatkan porsi yang sangat besar dalam pangsa pasar komputer untuk perusahaan besar. Apple II memang masih digunakan oleh beberapa perusahaan namun skalanya lebih kecil dibangdingkan dengan yang didapatkan IBM. Sehiingga Apple merencanakan pengembangan produk mereka. Namun karena ambisi yang sangat tinggi dari Steve Jobs, Perancang Apple III dipaksa untuk membuat komputer tanpa adanya kipas pendingin sehingga banyak dari produk tersebut harus ditarik dari pasaran karena masalah overheating dan harga Apple III juga sangat mahal dibandingkan dengan harga komputer dengan sistem operasi DOS. Di tempat lain dalam perusahaan Apple, beberapa orang seperti Jef Raskin dan Bill Atkinson mencoba mengembangkan produk Apple seperti dalam hal penggunaan mouse, object-oriented programming dan kemampuan menggunakan jaringan.

Jef Raskin
Jef Raskin

Bill Atkinson
Bill Atkinson

Tahun 1979 Steve Jobs dibawa oleh Jef Raskin dan Bill Atkhinson untuk mengunjungi tempat riset Xerox PARC untuk melihat komputer Alto dan steve jobs akhirnya yakin jika komputer pada masa yang akan datang akan dapat digunakan dengan mudah oleh orang-orang. Sebenarnya kunjungan ke tempat penelitian PARC mendapat banyak tentangan dari ahli PARC namun berkat beberapa orang ahli PARC yang akhirnya bekerja di Apple seperti Larry Tesler. akhirnya Xerox mengijinkan kunjungan dari insinyur Apple ke tempat penelitian mereka dengan jaminan sebelum Apple melantai di bursa saham, Apple menjual satu juta saham mereka. Akhirnya Appl Lisa melantai di bursa pada januari 1983 dengan hara USD 10000 dan pada saat itu pula Apple mengenalkan produk yang tergolong maju namun memiliki harga yang bisa dikatakan mahal sehingga Apple gagal mendapatkan pangsa pasar sampai Apple Lisa diberhentikan pada tahun 1986

Larry Tesler
Larry Tesler
MACINTOSH
Setelah berhentinya proyek Lisa di tengah jalan. akhirnya Steve Jobs mulai serius dengan proyek Macintosh yang awalanya hanya dianggap sebagi proyek sejenis Lisa dengan memberikan harga yang lebih murah. Apple Macincotsh diluncurkan pada tahun 1984. Produk Macintosh ini merupakah salah satu Apple yang paling berhasil bahkan sampai hari ini walaupun Macintosh hanya tersedia untuk produk buatan Apple saja yaitu Mac. Sebenarnya bisa saja Macintosh menjadi lebih sukses dari sekarang seandainya produk Macintosh dapat digunakan oleh vendor lain untuk menciptakan komputer yang bisa menggunakan Macintosh, tapi sayangnya Apple tidak mengijinkan hal tersebut dan membuat Microsoft dapat memperoleh pasar yang seharusnya bisa dimiliki oleh Apple, selain itu komputer yang menggunakan OS Microsoft dijual dengan harga yang jauh lebih murah dibanding dengan komputer Mac sehingga sebagian besar orang memilih untuk menggunakan komputer dengan OS buatan Microsoft.

POWERBOOK
Awal tahun 1990 Apple memperkenalkan produk yang diberi nama PowerBook. Produk ini dirancang bersama dengan Sony dan memberikan tampilan komputer yang mengunakan engsel belakang yang masih dipakai sampai saat ini. namun Powerbook mengalami kegagalan setelah PowerBook 5300 memiliki banyak masalah seperti battery yang gampang rusak, rangka yang mudah keropos.

Tahun 1994 Apple memberikan pembaharuan pada Macintosh  dengan mengenalkan seri Power Macintosh yang menggunakan PowerPC yang merupakan hasil kerja sama antara IBM, Motorola dan Apple. Processor PowerPC menggunakan Arsitektur RISC yang jauh berbeda dengan seri yang dipakai macintosh sebelumnya yaitu 680X0.

Setelah terjadinya permasalahan di Apple antara Steve Jobs dan Ceo baru Apple John Sculley pada tahun 1980an, yang membaut Steve Jobs memutuskan keluar dari Apple dan mendirikan perusahaan NeXT inc. Namun perusahaan ini tidak begitu berkembang dan akhirnya gagal. Kemudian NeXT dibeli oleh Apple sekaligus dengan OS yang sudah dihasilkan Next yaitu NeXTstep yang juga membuat Jobs kembali bergabung dengan Apple. Kembalinya Jobs ke Apple membawa angin segar, salah satu langkah awal yang dilakukan oleh Jobs adalah mengembangkan sebuah komputer yang diberi nama iMac yang merupakan produk yang menyelamatkan Apple dari keterpurukan pada saat itu. Produk lain yang dikembangkan oleh Apple adalah Apple Airport yang berfungsi untuk menghubungkan sebuah komputer ke Internet dengan mengggunakan Wireless LAN.

Tahun 2002 Apple mengluarkan iMac G4 yang memiliki bentuk cukup aneh jika dibandingakan komputer jaman sekarang.
iMac G4
iMac G4
Tahun 2001 Apple memperkenalkan Mac OS X, yaitu sistem operasi yang berbasiskan NeXTstep dengan menggabungkan kehandalan dan kemanan yang dimiliki UNIX. Mac OS X juga memiliki program dengan nama Classic Environment yang bisa menjalankan perangkat lunak untuk perangkat laman. 

Pertengahan tahun 2003 Apple mengeluarkan procsor PowerPC genersi 5 yang menggunakan processor dengan seri PowerPC 970 milik IBM. Komputer ini menjadi komputer 64 bit pertama di dunia yang dijual untuk kalangan umum.

Tahun 2004 iMac G5 dijual dengan menghilangkan bagian bulat di bagian bawah tersebut, dan semua komponen CPU dari iMac diletakan di bagian belakang komputer atau belakang layar, sehingga bentuk iMac menjadi semakin praktis, iMac G5 menjadi komputer paling tipis di dunia pada masanya yang hanya dengan ketebalan 5.1 CM.

Januari 2007 Apple mulai merambah pasar telepon genggam dengan mengeluarkan Iphone yang akhirnya dirilis pada pertengan 2007 tepatnya 29 juni 2007. Pada tahun yang sama nama perusahaan Apple Computer berubah menjadi Apple saja dengan menghilangkan kata Computer pada nama perusahaan.

Tahun 2010 Apple Merilis Ipad yang merupakan sebuat tablet. Ipad dapat menjalankan fungsi selaykanya iPhone dengan os yang juga sama dengan yang digunakan Iphone.

Tahun 2011 Steve Jobs mengundurkan diri dari jabatannya sebagi CEO Apple tepatnya 24 Agustus 2011 dan digantikan oleh Tim Cook, beberapa bulan kemudian pada tanggal 5 Oktober 2011 Steve Jobs meninggal dunia karen kanker pankreas. ini menjadi kehilangan besar bagi Apple maupaun dunia teknologi, karena salah satu penemu besar dalam dunia teknologi berpulang pada saat itu.

Setelah kepergian Steve Jobs, banyak yang meragukan masa depan Apple dibwah kepemimpinan Timcook, namun setahun kemudian setelah kepergian Steve Jobs, Tim Cook menunjukan kemampuannya dengan mengeluarkan Iphone 5 sebagai pengganti Iphone 4S. Timcook juiga berhasil membuat harga saham Apple naik menjadi USD 768/lembar pada saat itu.

Tahun 2013 Apple memperkenalkan dua Iphone sekaligus yaitu Iphone 5C dengan desain dan ppilihan yang banyak warna dan Iphone 5S dengan fitur sidikjari. Tahun ini juga Apple memperkenalkan Ipad air dan Ipad mini.
9 september 2014 pada gelaran WWDC Apple merilis uda buah Iphone dengan layar yang ukuran besar yaitu iPhone 6 dengan layar 4.7 inchi dan iPhone 6 Plus dengan layar 5.5, ini membuat vendor lain mulai berlomba untuk membuat layar hp dengan ukuran yang sama besarnya. selain itu pada gelaran yang sama Apple juga melirisn Apple Watch.

Tahun 2015 Apple memperkenalkan Ipad Pro yang merupakan Ipad dengan performa tertinggi dibanding dengan Ipad versi lainnya yaitu Ipad mini, Ipad, dan Ipad Air.
7 September 2016 Apple memperkenalkan Iphone 7 dan iPhone 7 plus dengan performa dan sistem yang lebih canggih dari pendahulunya. Iphone ini juga mendapatkan sertifikasi tahan air dan satu yang mengejutkan adalah hilangnya lubang Audio Jack..

12 September 2017 Apple memperkenalkan Iphone 8 dan 8 plus, perubahan yang banyak terjadi adalam dalam bagian perangkat lunak dan beberapa hardware, Apple juga mengeluarkan Iphone X dengan performa yang lebih baik dari Iphone 8.

12 September 2018 Apple mengeluarkan tiga seri Iphone X yaitu Iphone XR, XS dan XS Max. sebenarnya tidak ada banyak perusahan pada bentuk fisik yang terjadi pada iPhone ini namun tetap saja menjadi daya tarik bagi banyak orang.

memang begitu panjang sejara Perusahaan Apple,

Sekian Postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. jangan lupa terus kunjungi ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

Terimakasih

LINK TERKAIT

Tags:
ladangtekno
apple

komentar dengan bijak ya :)
please write comments wisely :)
EmoticonEmoticon