Hai sobat Ladangtekno, kali ini mintek akan membagikan tutorial bagaimana Cara Mendownload Video di Twitter
Twitter merupakan salah satu media sosial yang paling banyak digunakan saat ini. Setiap hari ribuan bahkan jutaan konten tersebar di Twitter.
Di Twitter kalian tidak hanya bisa membagikan konten yang berupa text saja. Namun juga konten banyak konten lainnya baik yang berupa konten dalam bentuk gambar maupun video.
Ada kadangkala ketika menggunakan Twitter kita menemukan video yang unik, lucu ataupun berguna untuk kita dan kita ingin menyimpan video tersebut.
Sebenarnya kita bisa menyimpan video tersebut di Twitter dengan melakukan Like atau Retweet video yang disukai. Namun sayangnya jika suatu saat pemilik video menghapus video tersebut maka kita tidak akan bisa lagi menontonnya
Sedangkan Twitter sendiri tidak menyediakan fitur untuk mendownload video tersebut ke perangkat kita. jadi untuk mendownload video dari Twitter kita harus menggunakan aplikasi pihak ketiga.
Aplikasi pihak ketiga yang kita gunakan bisa dalam bentuk aplikasi website atau dalam bentuk aplikasi mobile. Jadi bisa kalian sesuaikan dengan yang kalian butuhkan dan sukai.
Oke langsung saja berikut ini adalah Cara Mendownload Video di Twitter menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi
Cara Mendownload Video di Twitter
Cara Mendownload Video di Twitter Tanpa Aplikasi
Sebelum mendownload video dari Twitter kalian harus mengcopy link dari video yang akan kalian download. Jika kalian menggunakan twitter desktop kalian bisa langsung mengcopy link yang ada di URL browser kalian
Bentuk URLnya seperti ini https://twitter.com/Olympics/status/1423134810789367812. Jika kalian menggunakan Twitter veri aplikasi kalian bisa menyalin url dengan copy link to tweet atau copy link
Share Konten Twitter |
Copy Link Twitter |
Biasanya url yang didapatkan dari copy link ini seperti ini: https://twitter.com/Olympics/status/1423134810789367812?s=20
Untuk menggunakan link diatas kalian harus menghapus bagian belakang link mulai dari tanda "?" sampai terakhir atau yang bertanda yang saya berikan tanda merah "https://twitter.com/Olympics/status/1423134810789367812?s=20" jadinya link tersebut akan menjadi seperti ini: https://twitter.com/Olympics/status/1423134810789367812
Setiap link bisa saja akan berbeda angkanya, namun yang dapat kalian jadikan patokan adalah tanda "?"
Jika sudah mendapatkan linknya sekarang kita akan masuk ke website yang bisa dugunakan untuk mendownload video di twitter tanpa menggunakan aplikasi
Cara Mendownload Video di Twitter Menggunakan SaveTweetVid
- Silahkan kunjungi halaman Website SaveTweetVid.
- URL video yang sudah kalian copy sebelumnya silahkan pastekan di kolom savetweetvid yang sudah tersedia dan klik download
SaveTweetVid |
- Kalian akan diarahkan ke halaman download video. Silahkan download video sesuai dengan kualitas yang kalian inginkan dengan cara mengklik tombol download sesuai kualitasnya.
Savetweetvideo Download |
- selesai
Cara Mendownload Video di Twitter Menggunakan Savefrom.net
- Silahkan kujungi halaman website Savefrom.net
- Pastekan link video yang sudah kalian copy dari twitter ke tempat yang sudah disiapkan di Savefrom.net, Biasanya file akan langsung di proses namun jika tidak langsung kalian bisa klik tombol download
Savefrom.net |
- Jika videonya sudah muncul. Kalian bisa memilih kualitas video yang akan kalian download dengan cara mengklik tulisan jenis dan resolusi video yang muncul.
- Jika sudah memilih sesuai dengan resolusinya. kalian bisa langsung mengklik download untuk mendownload videonya
Savefrom Download |
- Selesai
Cara Mendownload Video di Twitter Menggunakan Twitter Video Downloader
- Silahkan kujungi halaman website Twitter Video Downloader
- Pastekan link video yang sudah kalian copy dari twitter ke tempat yang sudah disiapkan di Twitter Video Downloader dan klik Download.
Twitter Video Downloader |
- Silahkan kalian pilih resolusi atau kualitas video yang kalian inginkan dan kemudian klik download
Download Video dari Twitter Video Downloader |
- Selesai
Cara Mendownload Video di Twitter Menggunakan TWSaver.com
- Silahkan kujungi halaman website TWSaver.com
- Pastekan link video yang sudah kalian copy dari twitter ke tempat yang sudah disiapkan di TWSaver.com dan klik Download.
TWSaver.com |
- Silahkan tunggu sampai prosesnya selesai
- Kemudian akan muncul link downloadnya. silahkan pilih sesuai dengan yang kalian butuhkan dengan mengklik kotak atau tombol yang berisikan resolusi dan ukuran video
TWSaver.com Download |
- Selesai
Cara Mendownload Video di Twitter Menggunakan GetMyTweet
- Silahkan kujungi halaman website GetMyTweet
- Pastekan link video yang sudah kalian copy dari twitter ke tempat yang sudah disiapkan di GetMyTweet dan klik Download.
GetMyTweet |
- Nanti akan muncul pilihan resolusi yang akan kalian download. silahkan pilih sesuai dengan yang kalian inginkan dan klik Download Link
GetMyTweet Download |
- Selesai
Cara Mendownload Video di Twitter Menggunakan TWDOWN.net
- Silahkan kujungi halaman website TWDOWN.net
- Pastekan link video yang sudah kalian copy dari twitter ke tempat yang sudah disiapkan di TWDOWN.net dan klik Download.
TWDOWN.net |
- Kalian akan diarahkan ke halaman yang berisikan link download dari video yang ingin kalian download. Silahkan pilih video yang ingin kalian download dan klik Download
TWDOWN.net Download |
- Selesai
Ok, sekian dulu artikel saya mengenai Cara Mendownload Video di Twitter Cepat dan Mudah Tanpa Aplikasi. Semoga artikelnya bisa membantu kalian dan tentunya gunakan tutorial ini dengan bijak ya kawan-kawan.
Jangan lupa terus kunjungi ladangtekno dan dapatkan informasi serta tutorial mengenai dunia teknologi dari Mintek.
komentar dengan bijak ya :)
please write comments wisely :)
EmoticonEmoticon